Minggu, 30 Juni 2019

TUGAS DASAR SI

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Berikut adalah Tugas dari mata kuliah "Dasar Sistem Informasi".

1. Apa yang di maksud dengan sistem? Jelaskan menurut 3 ahli!

  • L. James HaverySistem merupakan prosedur logis dan rasional yang digunakan untuk melakukan atau merancang suatu rangkaian komponen yang berhubungan satu sama lain.
  • Henry Prat Fairchild dan Eric KohlerSistem adalah sebuah rangkaian yang saling terkait antara beberapa bagian dari yang terkecil, jika suatu bagian/sub bagian terganggu, maka bagian yang lainnya ikut merasakan ketergangguan tersebut.
  • Gordon B. DavisSebuah sistem terdiri dari bagian-bagian yang saling berkaitan yang beroperasi bersama untuk mencapai beberapa sasaran dan maksud.

Sumber : http://hedisasrawan.blogspot.com/2014/01/25-pengertian-sistem-menurut-para-ahli.html

2. Apa yang dimaksud dengan data? Jelaskan perbedaan antara data dan informasi!


Data adalah kata jamak dari "datum", meskipun demikian data biasanya mewakili keduanya baik bentuk tunggal maupun bentuk jamak. Definisi data adalah hasil pengamatan atau fakta yang masih mentah, yang secara khas menggambarkan gejala fisik atau suatu transaksi bisnis. Data pada umumnya diperlukan dalam suatu proses "penambahan nilai" (pengolahan data atau pengolahan informasi, dimana :
  • Bentuk/formatnya ditentukan, diorganisir dan dikembangkan
  • Isinya dianalisa dan dievaluasi
  • Data tersebut ditempatkan dalam konteks yang sesuai bagi seorang pemakai
Menurut scott data adalah sekumpulan fakta, bilangan/angka, dan simbol yang dibentuk dan diolah menjadi informasi.

Perbedaan Data dan Informasi
  • Data lebih cenderung ke penjelasan singkat atau suatu gagasan yang belum menjelaskan peristiwa atau hasil kegiatan, sehingga data tidak dapat digunakan untuk pengambilan keputusan. Sedangkan informasi adalah hasil pengolahan dari data yang dapat digunakan untuk pengambilan keputusan.
  • Data kadang kala tidak bisa digunakan ataupun diterima oleh akal pikiran sipenerima, sedangkan informasi dapat berguna dan dapat diterima oleh akal pikiran sipenerima.
  • Data bersifat teknis dan memiliki ruang lingkup yang lebih detail, sementara informasi menghasilkan penjelasan yang dapat digunakan untuk mengambil suatu keputusan. Misalnya, data penjualan merupakan suatu penjelasan yang masih bersifat mentah, sedangkan informasi penjualan per bulan akan digunakan oleh manajemen untuk mengambil sebuah keputusan.

Sumber : https://www.gurupendidikan.co.id/data-dan-informasi/ dan hasil pengamatan dari kelas Dasar Sistem Informasi

3. Sebutkan dan jelaskan kualitas informasi?


Kualitas/mutu informasi adalah sejauh mana informasi secara konsisten dapat memenuhi persyaratan dan harapan semua orang yang membutuhkan informasi tersebut untuk melakukan proses mereka. Kualitas informasi antara lain adalah :
  • Relevan (Relevancy)
    Informasi harus bermanfaat untuk pemakainya. Kadar relevan informasi berbeda-beda bagi setiap orang tergantung kebutuhan.
  • Akurat (Accurate)
    Informasi harus akurat dan tidak ada kesalahan.
  • Tepat waktu (TimeLines)
    Informasi yang di butuhkan oleh pengguna harus tepat waktu dan tidak boleh terlamabat karena informasi yang sudah lama tidak memberikan informasi yang baik bagi si pengguna.
  • Ekonomis (Economy)
    Kualitas informasi digunakan untuk pengambilan keputusan serta berkaitan dengan nilai ekonomi yang terdapat di dalamnya.
  • Efisien (Efficiency)
    Kualitas informasi digunakan untuk pemgambilan keputusan serta berkaitan dengan nilai efisien yang terdapat di dalamnya.
  • Dapat dipercaya (Reliability)
    Informasi yang didapatkan oleh pemakai harus dapat dipercaya, untuk menentukan terhadap kualitas informasi serta dalam hal pengambilan keputusan setiap tingkatan manajemen.